St. Isidorus dari Sevilla, seorang Uskup dan Pujangga Gereja dan dihormati sebagai Santo Pelindung Internet |
Doa Sebelum Membuka Internet
Allah yang mahakuasa dan kekal yang menciptakan kami dalam rupa-Mu dan memanggil kami untuk mencari semua yang baik, benar, dan indah, terutama di dalam pribadi ilahi Putra-Mu yang tunggal Tuhan kami Yesus Kristus.
Kami mohon kepada-Mu dengan pengantaraan Santo Isidorus, Uskup dan Pujangga Gereja, supaya selama perjalanan kami di internet kami mengarahkan tangan dan mata kami kepada apa yang berkenan kepada-Mu dan memperlakukan semua orang yang kami temui dengan kasih dan kesabaran. Demi Kristus Tuhan kami. Amin.
Note: Santo Isidorus didedikasikan oleh Gereja Katolik sebagai Patron pelindung internet karena dulunya Isidorus dimasa abad ke-6 dianggap yang orang yang paling pandai pada saat itu dan memiliki pengaruh yang besar dalam proses pendidikan di abad pertengahan. Isidorus lebih dikenal atas karya tulisannya daripada keterlibatannya dalam hidup agama dan biaranya. Isidorus menulis sebuah ensiklopedi yang dikenal dengan etimologi. Ensiklopedi tersebut menceritakan tentang semua ilmu pengetahuan yang ada pada saat itu.
Lihat Juga:Santo Isidore Dari Sevilla
Lihat Juga:Santo Isidore Dari Sevilla
Post a Comment